Setiap usaha memiliki kekhasan dalam mengolah dan menyajikan informasi pembukuan, baik pembukuan manual maupun pembukuan modern. Banyak yang memulai usahanya dengan cara minimalis, salah satunya dengan membuat pembukuan sederhana secara manual.
Di indonesia, rata-rata usaha travel umroh dijalankan oleh para orang tua. Mereka menjalankan dan memahami bisnis dengan cara mereka sendiri. Banyak yang belum memahami pentingnya pembukuan sehingga mereka hanya mengadakan pembukuan secara manual, sederhana, alih-alih menggunakan sistem aplikasi pembukuan yang kini lazim dipakai oleh perusahaan baru.
Para orang tua pengelola usaha ini mengira bisnisnya akan baik-baik saja. Toh, sudah ada pembukuan, meski manual. Paling banter mereka akan menggunakan aplikasi office sederhana semacam excell untuk membuat laporan keuangan.
Namun, apakah perusahaan Anda dapat bertahan dengan kondisi ini?
Pentingnya Menggunakan Teknologi
Perusahaan yang sudah cukup mapan, tentunya masih punya harapan untuk terus bertumbuh. Anda tidak mungkin hanya berdiam diri menyaksikan pesaing Anda melesat, mendahului langkah perusahaan Anda yang telah lebih dulu lahir dan bertahan. Perlu adanya kemajuan yang bisa Anda terapkan dalam perusahan travel umroh Anda.
Salah satunya adalah akrab dengan teknologi. Jangan khawatir soal ini, jika Anda termasuk gaptek alias gagap teknologi, Anda tetap bisa menggunakan teknologi yang canggih untuk perusahaan Anda. Rekrut saja karyawan yang mengerti tentang hal ini, Anda tinggal bekerjasama untuk mulai menggunakan teknologi dalam perusahaan Anda.
Dimulai dari penataan keuangan, Anda bisa melakukan pembukuan menggunakan bantuan software keuangan atau software akuntansi. Jadi, Anda tidak perlu mengandalkan pembukuan manual lagi.
Anda juga bisa menggunakan software manajemen karyawan, manajemen persediaan barang, manajemen transaksi, manajemen agen, dan sebagainya. Ribet karena banyak software yang harus Anda gunakan?
Perkenalkan, Software Serba Bisa untuk Travel Umroh Anda
Alhamdulillah, saat ini telah hadir sebuah software yang memahami kebutuhan Anda. Satu software yang bisa digunakan untuk semua kebutuhan perusahaan Anda dengan sistem yang canggih dan terintegrasi. Cukup akses satu software, Anda bisa melakukan banyak hal secara mudah dan cepat.
Pengelolaan keuangan jadi lebih mudah dengan sistem pembukuan yang rapi, real time, dan bisa langsung diolah menjadi laporan keuangan sesuai standar akuntansi yang baku. Sangat praktis! Anda jadi tidak perlu repot lagi mengurusi satu per satu manajemen fitur perusahaan Anda.
Cepat, Mudah, Hemat
Erahajj mengutamakan efisiensi perusahaan. Anda tidak perlu membuang-buang uang untuk mengakses software manajemen travel umroh Anda. Dengan biaya minimal, Anda bisa mendapatkan banyak benefit yang bermanfaat untuk membuat bisnis Anda semakin cepat dan mudah.
Hal ini sangat mungkin karena kami menawarkan paket software yang terjangkau, mulai dari 400 ribuan saja per bulan untuk menikmati akses fitur-fitur Erahajj yang lengkap dan terintegrasi. Silakan bandingkan dengan layanan sejenis, Anda akan merasakan bedanya secara langsung. Apalagi jika dibandingkan dengan cara manual yang merepotkan, maka hargaa yang kami tawarkan sangat terjangkau.
Sudah siap beralih dari cara pembukuan manual ke cara pembukuan yang modern dan canggih? Hubungi Kami, dan kami akan mengaktifkan paket yang Anda pilih.