Jika Anda sedang mencari peluang usaha yang menghasilkan pundi-pundi rupiah tanpa harus keluar banyak modal, menjadi agen marketing biro umroh adalah salah satu jalannya.
Anda bisa menjadi pebisnis, sekaligus bisa membantu orang lain beribadah. Artinya, Anda juga beribadah sambil berbisnis, karena pahala orang yang menunaikan umroh melalui Anda otomatis juga akan tertransfer ke kita tanpa mengurangi pahala orang yang berumroh tersebut.
Keuntungan Menjadi Agen Marketing Biro Umroh
Saat berbisnis, biasanya keuntungan yang dimaksud tidak jauh-jauh dari laba berupa uang. Menjadi agen marketing biro umroh, Anda bisa mendapatkan keuntungan berupa uang dari komisi yang Anda terima dari biro umroh yang memberangkatkan jamaah Anda. Kisarannya adalah 1-2 juta rupiah per orang. Jika Anda bisa rutin mendapatkan 1 sampai 10 orang saja setiap bulan, penghasilan Anda sudah lebih dari cukup untuk hidup sehari-hari.
Selain itu, biasanya biro travel umroh yang profesional juga akan memberikan bonus berupa paket umroh untuk agen yang telah mencapai target tertentu. Tentunya, hal ini bisa saja Anda raih dengan ketekunan dan kerja keras, bukan diraih dalam sekejap.
Selain keuntungan berupa uang komisi, menjadi agen marketing biro umroh berpeluang mendapatkan pahala tak terbatas. Sebab, saat Anda memberikan informasi kepada calon jamaah Anda dengan ikhlas, senang hati, dan jujur, maka Anda sedang mengumpulkan pahala kebaikan.
Apalagi jika calon jamaah tersebut jadi berangkat, lalu melaksanakan ibadah umroh dengan khusyu’, hingga umrohnya mabrur, maka Anda juga akan kecipratan pahalanya sempurna. Luar biasa bukan?
Ya, berbisnis memang bukan hanya soal untung rugi saja, namun juga berkaitan dengan akhirat kita. Maka, jangan lupa untuk terus meluruskan niat kita dalam berbisnis menjadi agen marketing biro umroh agar senantiasa menjaga kejujuran dan amanah dalam melayani jamaah tamu-tamu Allah di baitullah.
Cara Menjadi Agen Marketing Biro Umroh
Setelah mengetahui keuntungan menjadi agen marketing biro umroh, Anda bisa mulai mencari tahu biro umroh mana saja yang membuka peluang keagenan. Anda bisa mencarinya di google, lalu sesuaikan lokasinya dengan domisili Anda. Usahakan lokasinya masih satu kota atau satu daerah dengan Anda agar lebih mudah berkoordinasi secara langsung dengan biro travel umroh Anda.
Anda juga bisa mengambil jalur pemasaran online, sehingga Anda bisa saja menjadi agen marketing di kota Anda walaupun kantor pusatnya ada di kota yang jauh dari lokasi Anda. Yang jelas, Anda harus teliti dalam memilih biro umroh yang akan Anda jadikan mitra.
Pastikan biro travel umroh yang Anda pilih sudah menggunakan manajemen perusahaan yang baik, sistem informasi yang jelas dan mudah dimengerti, dan juga memiliki website yang mudah diakses. Biro travel umroh yang baik biasanya telah menggunakan software khusus travel umroh yang terintegrasi sehingga Anda sebagai agen marketing bisa memasarkan produk paket umroh Anda lebih mudah.
Biasanya, biro travel umroh yang membuka peluang usaha kerja sama dengan membagi kemitraannya menjadi 2:
- Sistem Agen Perwakilan
- Sistem Agen Marketing
Perbedaan keduanya adalah sistem agen perwakilan biasanya memiliki syarat bergabung yang cukup banyak dan rumit, antara lain Anda harus membuka kantor perwakilan offline di kota Anda, memiliki karyawan, memiliki izin usaha dan sebagainya. Syaratnya cukup banyak dan membutuhkan modal usaha yang lumayan.
Sistem agen marketing lebih simpel, yakni Anda cukup membuat kartu nama yang menunjukkan identitas Anda sebagai agen resmi dari biro travel umroh yang menjadi mitra Anda. Lalu, Anda sudah bisa mulai memasarkan produk Anda kepada siapa saja tanpa harus repot membuka kantor dan sebagainya. Modalnya pun bisa diminimalisir, dengan hasil yang lumayan seperti yang kami informasikan di awal tadi.
Nah, melihat perbedaan tersebut, ada baiknya sebagai langkah Awal Anda menjadi agen marketing dahulu. Jika dirasa bisnis Anda menunjukkan peningkatan positif, Anda bisa naik level menjadi agen perwakilan biro travel umroh.
Demikianlah inspirasi yang bisa Anda jadikan pertimbangan memulai usaha yang minim modal, minim resiko, dan profitnya besar. Jangan lupa untuk selalu belajar menjadi agen travel umroh yang amanah dan profesional.