Tak disangka, jadi mahasiswa berprestasi dapat umroh gratis, lho! Berawal dari ketekunan menyelesaikan pendidikan tinggi dengan gemilang, dua mahasiswa berprestasi ini mendapatkan kejutan hadiah berupa umroh gratis.
Kedua mahasiswa berprestasi tersebut adalah Lailatul Qomariyah (27) dan Herayati Sawiri (22). Seperti yang dilansir Liputan6.com, Lailatul adalah lulusan ITS yang meraih gelar doktor dengan IPK 4,00 di bidang Teknik Kimia, sedangkan Herayati adalah lulusan ITB yang meraih gelar magister dengan IPK 3,88. Menariknya, mereka memiliki orangtua dengan profesi yang sama yakni tukang becak.
Meski terlahir dan dibesarkan dari kalangan kurang berada, Laila dan Herayati tidak pernah patah semangat mengejar mimpi mereka untuk menuntut ilmu di tempat terbaik dan juga dengan hasil yang luar biasa baiknya. Laila bahkan kuliah sarjana hingga menyabet gelar doktor dari hasilnya bekerja dan beasiswa. Kemandirian itulah yang membuat banyak orang mengacungi jempol untuknya.
Laila baru mendapatkan kabar tentang umroh gratis yang diberikan oleh Yayasan NRA pada tanggal 21 September 2019. Awalnya dia dihubungi melalui telepon, bahkan ia sempat mengira bahwa kabar hadiah umroh gratis tersebut adalah penipuan. Namun, hal itu dikonfirmasi oleh Yayasan NRA yang mendatangi langsung ke kediamannya, sehingga Laila tak kuasa menahan haru karena dapat menjalankan ibadah umroh secara gratis.
Begitu pula dengan Hera, mahasiswa berprestasi yang menyelesaikan magisternya hanya dalam waktu 10 bulan ini mengaku sangat terharu saat menerima hadiah umroh gratis tersebut. Sebenarnya, Hera sudah berusaha menabung untuk umroh, namun tabungannya tersebut terpakai untuk kepentingan yang lain. Hera tak menyangka keinginannya untuk umroh dijawab oleh Allah SWT dengan cara yang indah.
Yayasan NRA mengatakan, dua mahasiswa berprestasi dapat umroh gratis tersebut karena ingin memberikan motivasi kepada para mahasiswa untuk terus berkarya dan berprestasi dibidang akademik.
“Kami berbagi kebahagiaan kepada anak bangsa yang berprestasi dengan hadiah umrah gratis ini. Diharapkan dapat lebih memotivasi para generasi muda untuk terus berkarya dan bersemangat meraih prestasi dalam bidang apapun.
Semoga dapat menjadi ladang amal untuk pendiri, pengurus, jamaah, dan pihak-pihak terkait yang mendukung suksesnya pelayanan tamu-tamu Allah semata untuk mencari Ridho dan kasih sayang Allah,” tutur Direktur Utama NRA group Pitono Saubari seperti yang dilansir dari surabaya.tribunnews.com.