Dalam sebuah pemberangkatan umrah, biasanya tour leader membutuhkan alat bantu berupa presensi jamaah untuk mengecek kesiapan jamaah saat melakukan rangkaian kegiatan umrah. Contohnya, saat keberangkatan di bandara, tiba di hotel, pembagian makanan atau snack, berangkat naik bus menuju tempat lain, dan sebagainya. Presensi berguna untuk memastikan bahwa seluruh jamaah sudah hadir maupun sudah menerima makanan/snack, serta untuk keperluan yang lain.
Saat ini, menggunakan sistem manual tidak lagi relevan karena membutuhkan banyak berkas yang harus dicetak dan dibawa oleh tour leader. Belum lagi jika presensi manual tidak tersimpan dengan baik, maka juga tidak bisa terdokumentasi dengan baik.
Begitu pula dengan pengelolaan pemberangkatan lain seperti pengaturan roomlist dan pembuatan itinerary. Kebutuhan pemberangkatan ini akan lebih mudah jika Anda menggunakan sistem digital untuk travel umrah, sehingga tidak perlu lagi membuat data roomlist dan itinerary secara manual yang memakan banyak waktu.
Erahajj menyediakan sistem digital yang dilengkapi dengan manajemen pemberangkatan. Dalam data pemberangkatan, Anda dapat mengelola berbagai kebutuhan pemberangkatan seperti presensi, pengaturan roomlist, serta itinerary di menu Data Pemberangkatan.
Untuk lebih jelasnya, kami akan menjelaskan fungsi masing-masing fitur sebagai berikut :
- Pengelolaan Presensi
Membuat presensi yang dapat digunakan secara digital melalui aplikasi mobile, akan memudahkan Anda dalam mengedit data presensi dan merekam kegiatan yang dilakukan oleh jamaah. Tak perlu khawatir data Anda hilang seperti saat menggunakan presensi manual.
Anda dapat membuat presensi di sistem Erahajj dengan mudah setelah Anda menambahkan data pemberangkatan. Anda dapat mengelolanya di menu Manajemen Transaksi > Paket Umrah > Data Pemberangkatan.
Klik Detail Pemberangkatan > klik Tab Presensi.
Anda dapat mengatur presensi lebih lanjut dengan mempelajari detail panduannya pada tautan berikut ini :
- Pengaturan Roomlist
Mengatur roomlist lebih mudah menggunakan sistem digital karena Anda bisa mengatur penempatan kamar masing-masing jamaah sesuai dengan ketentuan Anda, bisa juga diatur pembagiannya secara otomatis.
Anda juga bisa menyalin pembagian kamar dari hotel lain yang sudah Anda atur sebelumnya. Hal ini sangat memudahkan Anda dalam mengatur roomlist, dibandingkan dengan pengaturan secara manual.
Anda dapat mengatur roomlist di sistem Erahajj dengan mudah setelah Anda menambahkan data pemberangkatan. Anda dapat mengelolanya di menu Manajemen Transaksi > Paket Umrah > Data Pemberangkatan.
Klik Detail Pemberangkatan > klik Tab Roomlist.
Anda dapat mengatur pembagian kamar lebih lanjut dengan mempelajari detail panduannya pada link berikut ini :
- Itinerary
Pembuatan itinerary juga tak kalah penting, sebab biasanya jamaah ingin melihat itinerary saat akan membeli paket umrah. Pembuatan itinerary secara digital Erahajj akan memudahkan Anda sebab Anda bisa menyusun itinerary satu kali, kemudian Anda bisa menyalin data itinerary tersebut sesuai jenis paketnya. Anda dapat menyesuaikan tanggal sesuai dengan data pemberangkatan yang Anda buat.
Anda dapat mengatur pembagian kamar lebih lanjut dengan mempelajari detail panduannya pada link berikut ini :
Demikian penjelasan kami tentang pengaturan data pemberangkatan. Anda bisa memaksimalkan fitur-fitur pada data pemberangkatan ini untuk memudahkan travel Anda dalam mengelola pemberangkatan jamaah.
Jika Anda ingin menggunakan seluruh fitur yang ada di sistem Erahajj, Anda dapat menghubungi kami untuk mengaktifkan paket softwarenya. Terima kasih.